Fasilitas tentunya diperhatikan karena ketika pertama datang ke area kantor yang disewa dari penyedia jasa sewa kantor, hal pertama yang dapat langsung dilihat adalah fasilitas. Fasilitas yang tidak terawat dan tidak lengkap akan memberikan kesan bahwa kantor tersebut tidak siap untuk menerima tamu atau penyewa. Oleh karena itu, penting bagi penyewa untuk memastikan bahwa fasilitas yang tersedia memang dalam keadaan baik dan sesuai dengan yang dijanjikan dalam penawaran. Perlu diingat juga bahwa, fasilitas yang baik juga akan memberikan dukungan kepada usaha penyewa dalam rupa kemudahan. Misalkan, dengan menyewa serviced office atau ruang kantor, maka penyewa juga akan mendapatkan layanan resepsionis yang dapat membantu menerima surat dan paket, menerima tamu, serta mengangkat dan meneruskan panggilan ke nomor extension telepon atau nomor pribadi handphone penyewa. Layanan resepsionis ini sudah memberikan penyewa kemudahan karena penyewa sudah dibebaskan dari pekerjaan administrasi. Adapun manajer lokasi juga memastikan fasilitas di dalam kantor dalam keadaan baik dan kenyamanan penyewa terjaga, sehingga penyewa pun tidak perlu direpotkan dengan urusan fasilitas.
Harga Jasa Sewa Kantor Yang Baik
Harga yang baik adalah harga yang sepandan dengan layanan dan fasilitas yang didapatkan. Kata yang menjadi kunci adalah sepandan. Sebagian besar penyewa ruang kantor yang tertipu dengan iming-iming harga murah. Namun perlu diingat bahwa harga yang murah tidak bisa menjadi ukuran untuk menentukan sewa ruang kantor yang terbaik. Istilah ada harga ada kualitas, dapat dikatakan benar. Ketika menyewa ruang kantor yang terlalu murah, penyewa juga harus berpikir dari sisi penyedia ruang kantor. Apakah dengan harga sekian penyedia akan memiliki cukup untung untuk mempertahankan kualitas fasilitas? Ini juga bukan berarti menyewa ruang kantor yang mahal pasti betul. Penyewa harus memeriksa dengan teliti fasilitas apa saja yang disediakan, dan juga seperti apa layanan yang diberikan. Apakah karyawan penyedia jasa sewa kantor ini sopan dan mau membantu menjelaskan? Jika jawabannya iya, bandingkan dengan harga sewa yang dikenakan. Apabila harganya masuk akal, berarti penawaran tersebut adalah pilihan yang terbaik.
Faktor lokasi yang baik adalah lokasi yang mudah diakses dari berbagai jalan, terhubung dengan berbagai fasilitas umum seperti apartemen, mall, hotel, serta memiliki reputasi yang tinggi sehingga mudah untuk dicari. Apalagi di tengah kota Jakarta yang penuh kemacetan, lokasi yang hanya memiliki satu pintu akses akan sangat merepotkan penyewa ruang kantor. Kantor yang mudah di akses dari segala penjuru tidak hanya mempermudah penyewa tetapi juga mitra usaha dan calon pelanggan untuk dapat berkunjung ke kantor untuk kepentingan rapat atau konsultasi. Sementara itu lokasi yang bergengsi juga memberikan kesan kepada mitra usaha dan calon pelanggan bahwa usaha penyewa merupakan usaha yang terpercaya dan tidak sembarangan. Adapun lokasi yang bergengsi ini juga pastinya dilengkapi dengan fasilitas gedung yang premium. Dimulai dari keamanan yang ketat sampai fasilitas darurat. Hal ini sangat terasa pentingnya ketika situasi genting terjadi di kota. Dikarenakan penyewa serviced office terletak digedung yang aman, otomatis kantor penyewa pun akan dijaga oleh pihak keamanan yang terpercaya.
Maka dari itu penyewa serviced office atau ruang kantor harus memperhatikan beberapa faktor saat menggunakan jasa sewa kantor. Faktor yang pertama adalah fasilitas kantor. Pastikan bahwa fasilitas yang diberikan sesuai dengan yang dijanjikan dan selalu dalam keadaan baik. Faktor kedua yang perlu diperhatikan adalah harga yang sepandan dengan fasilitas yang diberikan. Harga yang terlalu murah akan berakibat fasilitas dan layanan yang mengecewakan. Sementara harga yang terlalu mahal dapat berupa penipuan. Maka dari itu penting untuk membandingkan antara harga dengan fasilitas yang tersedia. Faktor yang terakhir adalah lokasi yang bergengsi dan bereputasi. Tidak hanya agar mudah di cari dan memberikan nama baik pada usaha, menyewa serviced office yang terletak di lokasi gedung peringkat A juga otomatis memberikan kantor penyewa fasilitas kemanan yang baik. Penyewa pun tidak perlu khawatir dengan masalah keamanan ketika suatu saat kota dalam keadaan genting.
Baca juga: Sewa Kantor Fasilitas Premium
Check www.meso.co.id to find out more about our services, or live chat our agent through our Whatsapp account at +62812-1315-4189.